-->
Thama Blog Adalah Blog Berisi Artikel Tentang Seo Tempalte, Blogger Desain, Berita Teknologi, Kesehatan, Tips dan Info

Tahun 2012, Reddit Capai Page View Sebanyak 37 Miliar Kali


Tahun 2012 menjadi catatan tersendiri bagi situs online sharing Reddit. Di tahun tersebut, Reddit berhasil memperoleh page view sebanyak 37 miliar kali. Dan, dari jumlah tersebut, terdapat paling tidak sebanyak 400 juta unique visitor.
Situs ini juga mengklaim bahwa total terdapat 30 juta posting yang telah ditambahkan sepanjang tahun 2012. Dan, aktivitas para user pun cukup tinggi. Hal tersebut terbukti dengan adanya voting favorit sebanyak empat miliar kali serta 260 juta komentar.
Dan, pengunjung terbanyak dari situs ini tak lain adalah para pengguna internet yang berbasis di Amerika Serikat. hal ini terbukti dengan posting paling populer yang jatuh pada posting AMA (Ask Me Anything) milik Presiden Barack Obama. Posting yang satu ini telah dilihat lebih dari 5.6 juta kali.
Peningkatan popularitas dari Reddit di tahun 2012 sebenarnya tidak terlalu mencenangkan publik. Hal itu karena situs ini mengalami peningkatan page view rata-rata sekitar 3 miliar kali setiap bulannya di tahun 2012. Jumlah tersebut pun meningkat sebanyak 50 persen dibandingkan tahun 2011. Dan, tak menutup kemungkinan jika situs ini juga bakal semakin meningkat di tahun 2013 ini.

0 Response to "Tahun 2012, Reddit Capai Page View Sebanyak 37 Miliar Kali"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel